Selasa, 13 November 2012

Presentasi yang Baik dan Buruk

Presentasi adalah proses untuk menyampaikan pesan kepada audiens. Agar pesan yang ingin Anda sampaikan dapat dipahami oleh audiens, maka presentasi yang dilakukan harus baik dan efektif.
Sebaliknya presentasi yang buruk dan tidak efektif akan berakibat diskomunikasi serta pesan yang ingin disampaikan tidak akan sepenuhnya dapat ditangkap audiens.
Berikut ciri-ciri presentasi yang baik dan yang buruk.
Presentasi yang baik:
1. Bersemangat dan mampu memotivasi audiens
2. Berbicara jelas dan dapat didengar audiens
3. Kontak mata dengan audiens
4. Gerakan bervariasi
5. Penggunaan joke atau humor yang sesuai
6. Berpakaian sopan, pantas, dan serasi
7. Materi presentasi terstruktur dengan baik
8. Slide dapat dibaca dengan baik
9. Animasi slide yang tepat dan tidak berlebihan
10. Komunikasi dua arah/ada waktu untuk tanya jawab

Presentasi yang  buruk:
1. Tidak memiliki tujuan yang jelas
2. Tidak ada kontak mata
3. Berbicara dengan suara monoton
4. Tidak ada gerakan bervariasi
5. Tidak menguasai materi
6. Terlalu rumit atau sederhana bagi audiens.
7. Slide tidak terbaca
8. Animasi dan efek slide yang berlebihan
9. Penggunaan alat dan media yang keliru
10. Melebihi alokasi waktu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar